Siswa SMP Ihsaniyah Tegal Raih Juara III Kompetisi Bulutangkis Se-Jawa

Galank Rizky Handika, siswa kelas 7 (tujuh) SMP Ihsnaiyah Tegal berhasil meraih sukses sebagai juara III pada Turnamen Bulutangkis Pancasakti Open 2023 se-Jawa. Turnamen tersebut diselenggarakan di Auditorium Darijoen Senoatmodjo, Komplek Kampus Universitas Pancasakti (UPS) Tegal.

Galank yang turun di Ganda Putra Kategori Pemula atau U-15, mengaku belum cukup puas dengan dirinya menjadi juara III. Dirinya menargetkan bisa meraih hasil yang lebih baik di kompetisi berikutnya pada turnamen di Cirebon pada Maret 2023 mendatang.

Kepala SMP Ihsaniyah Tegal, Drs. Bambang Setyawan, M.M., merasa bangga dan kagum dengan prestasi yang diraih oleh Galank. Sebab di usia yang masih sangat muda, dia sudah mampu meraih prestasi yang luar biasa.

“Prestasi yang diraih Galank tidaklah mudah. Dia harus mengorbankan banyak waktu bermainnya untuk latihan. Di saat anak-anak yang lain memilih bermain dengan teman-temannya, namun Galank lebih memilih untuk berlatih. Dan itu tidaklah mudah. Saya berharap, Galank bisa terus meningkatkan prestasi untuk ke depannya.” Ujar beliau.

SMP Ihsaniyah Tegal tidak menutup kesempatan bagi para siswanya yang mau untuk berkegiatan di luar sekolah, tentu saja dengan catatan kegiatan tersebut bermanfaat dan bisa membawa prestasi.

“Sekolah sangat berterimakasih kepada orang tua Mas Galank, yang selalu mendukung kegiatan putranya, sehingga mampu membawanya ke titik di mana dia sekarang.” Ujar Henny Fistiti, S.Pd., selaku Wakil Kepala (Waka) Sekolah Bidang Kesiswaaan.

Bagi para orang tua yang menginginkan putra-putrinya menempuh pendidikan di SMP Ihsaniyah Tegal bisa segera melakukan registrasi. Sampai saat ini SMP Ihsaniyah Tegal masih membuka pendaftaran Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) Gelombang 2. Pendaftaran sudah dimulai pada 1 Februari – 31 Maret 2023.

Jika sebelum tanggal 31 Maret kuota sudah terpenuhi, maka pendaftaran akan segera ditutup.

Untuk info lebih lanjut mengenai PPDB SMP Ihsaniyah Tegal, bisa datang langsung ke SMP Ihsaniyah Tegal (Jl. Sumbosro No. 14, Kelurahan Slerok, Kec. Tegal Timur, Kota tegal) atau bisa terlebih dahulu menghubungi panitia di nomor 0852-2526-4467 (Whatsapp an. Bu Dani) Atau bisa DM ke Instagram di akun resmi SMP Ihsaniyah Tegal @smpihsaniyah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *